Dua Dosen Teknik Komputer Menjadi Instruktur Pada Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) di Polytron

program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Magang ini diselenggarakan oleh Polytron dibawah payung konsorsium ICDEC (Indonesia Chip Design Collaborative Center).

Program magang ini merupakan bagian dari komitmen UNAND untuk memberikan pengalaman belajar yang holistik dan relevan dengan kebutuhan industri kepada mahasiswa. Melalui program MBKM, mahasiswa dapat mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh di kampus ke dalam situasi dunia nyata.

Dua dosen Teknik Komputer UNAND, Dr. Eng. Rian Ferdian, M.T. , dan Yoan Purbolingga, M.T. , berperran sebagai pemateri dan penguji di MBKM Polytron yang berlangsung di Kudus pada 9 – 13 Desember 2024. materi yang disampaikan mencakup board FPGA Xilinx Vivado Kria KV260 serta pengujian mini project peserta.

sinergi hebat ini menjadi langkah nyata mendukung mahasiswa menghadapi tantangan dunia industri dengan teknologi terkini.